Mahasiswa UGM Sulap Limbah Cair Sawit Menjadi Gas Hidrogen

Industri0 Views

Tidak ada yang terbuang dalam industri kelapa sawit. Kini enam Mahasiswa Universitas Gadjah Mada (UGM) yang tergabung dalam Tim Green Energy mencoba memanfaatkan limbah cair sawit untuk diolah menjadi gas hidrogen.

Mereka memanfaatkan mikroba endemik yang ada di sekitar areal industri sawit, dan mengolah limbah itu menjadi hidrogen melalui proses fermentasi.

Selama ini, limbah cair yang berasal dari 1.599 perusahaan sawit berupa Palm Oil Mill Effluent (POME) belum dimanfaatkan secara optimal. Padahal, sekitar 27 persen dari total limbah itu sangat berpotensi un6tuk dijadikan bahan bakar energi terbarukan.

“Kita menggunakan mikroba yang potensial mengolah limbah sawit ini menjadi Hidrogen,” ungkap Cahaya Prautama, salah satu anggota tim ketika menyampaikan hasil penelitiannya pada wartawan di Kampus UGM, Yogyakarta, Rabu (15/11).

Meski tidak menyebutkan jenis mikroba yang mereka gunakan untuk mengolah limbah menjadi hidrogen itu, tetapi Cahaya Prautama mengatakan, bahwa mikroba ini digunakan untuk membantu proses fermentasi limbah sawit dalam menghasilkan hidrogen. jss